Pura-pura Kirim Nanas, Eh Ternyata Ada Bawa Timah, Untung Polairud Pangkal Pinang Sigap, Penyeludupan Berhasil Di Gagalkan, Bravo Polairud !

  • Update Minggu, 9 Januari 2022
  • Daerah
  • Dilihat : 849 kali

Belitung, 09-01-2022 | Sarwamedia.com

Pangkal Pinang berbagai cara bagi para penyelundup untuk meloloskan barangnya ke tempat tujuan baik ekspor maupun antar pulau.Seperti yang terjadi baru-baru di pelabuhan Pangkal Balam, Pangkal Pinang.

Dengan berpura-pura ingin membawa buah nanas tujuan Jakarta. Pihak penyeludup ternyata menyembunyikan pasir timah dan lempengan timah di bawah tumpukan nanas yang di angkut oleh 2 unit mobil truk dan di kemas dalam karung.

Untungnya petugas Polairud Pangak Pinang sigap. Sehingga aksi penyeludupan tersebut berhasil di gagalkan, peristiwa tersebut berlangsung Sabtu (8/1/2022). Bravo Pak Polairud.

Berdasarkan informasi yang berhasil di himpun dilapangan, timah tersebut rencananya akan diberangkatkan dengan menggunakan kapal Star Belitung menuju Jakarta, dengan menggunakan dua unit truk yang berisi penuh buah nanas.

Kedua truk tersebut berasal dari Desa Balunijuk, Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka. Saat dilakukan pemeriksaan di lapangan oleh petugas dan pihak tenaga bongkar muat pelabuhan.

Dari mobil truk bernopol BN 8243 QA ditemukan satu karung pasir timah, sedangkan truk dengan nopol BN 8966 PT ditemukan lima karung timah dalam bentuk lempengan diperkirakan berbobot total 300 kg.

Ada dua mobil truk bermuatan ribuan buah nanas, setelah kami lakukan pembongkaran dibawahnya ada 6 karung pasir timah dan timah dalam bentuk bentuk lempengan,” ujar Ardi petugas bongkar muat di pelabuhan

Sementara itu Kasatpolair Polres Pangkalpinang AKP Yordansyah membenarkan pihaknya telah mengamankan dua mobil truk bermuatan buah nanas yang ternyata membawa timah yang disembunyikan dibawah tumpukan buah nanas.dengan tujuan Jakarta.

Menurutnya kedua truk tersebut berasal dari Desa Balunijuk, Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka rencananya akan dikirim ke Jakarta.

Sementara kami masih mendalami kasus ini, sedangkan kedua mobil truk dan barang bukti timah ilegal yang akan diselundupkan sudah kita amankan di Satpolair Polres Pangkalpinang.” Terang AKP Yordansyah(*)

Sumber di kutip dari berbagai media loka Babel

Form Komentar
Komentar Anda