Vaksin di Mako Polairud Beltim. Pulang Bawa Sembako
Manggar, 25-09-2021 | Sarwamedia.com - Apa yang di lakukan Satpolairud Polres Belitung Timur patut di contoh, bagi lembaga ataupun kelompok masyarakat yang menggelar atau membuka gerai vaksinasi buat masyarakat umum. Bagaimana tidak untuk menarik simpati masyarakat agar bisa berpartisipasi.pihak Satpolairud menyediakan paket sembako untuk masyarakat yang ikut vaksinasi selenggarakan.
Dalam kegiatan vaksinasi yang pimpin langsung oleh Kasatpol AKP Edi Harto. Kegiatan yang terselenggara atas kerjasama dengan pihak Dokkes Polres Belitung Timur ini, cukup ramai di ikuti oleh masyarakat.
Terlihat jelas jalinan hubungan yang baik antara pihak Satpolairud dengan masyarakat. Selain membuka gerai vaksin tahap 1 untuk masyarakat di hari yang sama pihak Satpolairud juga menggelar kegiatan Bhakti sosial untuk masyarakat nelayan Desa Baru Manggar.
AKP Edi Harto selaku Kasat Polair Polres Belitung Timur yang memimpin dan mengawasi secara langsung kegiatan vaksinasi kepada Sarwamedia mengatakan. Dalam kegiatan vaksinasi masyarakat tetap dihimbau untuk mematuhi prokes untuk saling menjaga agar jangan sampai pelaksanaan vaksinasi presisi ini nanti nya menjadi tempat penyebaran wabah Covid-19.
Sementara itu Kapolres Belitung Timur AKBP Taufik Noor Isya, S.I.K ketika dalam mengecek pelaksanaan Gerai Vaksin Presisi mengatakan "Kegiatan Gerai Vaksin Presisi ini akan terus dilaksanan secara terus menerus sebagaimana arahan Presiden Republik Indonesia dalam percepatan vaksinasi untuk seluruh masyarakat Indonesia"
Masyarakat yang telah di vaksin juga mendapatkan paket sembako dari Polres Belitung Timur yang diserahkan secara langsung oleh personil Sat Polairud kepada masyarakat yang telah mengikuti Vaksinasi di Mako Polairud pada hari ini.
Berdasarkan informasi yang berhasil di himpun di lapangan jumlah vaksin yang di siapkan sebanyak 200 Dosis terdiri dari 100 Dosis Vaksin Sinovac dan 100 Dosis Vaksin Astrazeneca, dengan Vasilitator dan Nakes Dokkes Polres Belitung Timur. (Redaksi)